Ular adalah kelompok reptilia yang tersebar luas di dunia. Asal-usul ular diperkirakan telah berevolusi dari kadal tanah sejak pertegahan zaman jurassic. Persebaran ular hampir seluruh dunia. Bahkan ditempat yang paling panas, yaitu di gurun juga terdapat ular.
Ciri utama ular adalah tidak memiliki indera pendengaran, tidak memiliki kelopak mata sehingga sepanjang umurnya mata ular tidak menutup. Kemudian lidah ular berukuran panjang dan runcing.
Habitat ular yang paling banyak adalah hutan, padang rumput, gurun dan lain sebagainya. Bahkan ditemukan di ladang-ladang pertanian masyarakat. Tetapi tidak ditemukan di daerah dingin seperti di kutub. Ular seperti makhluk hidup lainnya memiliki daur hidup yang selalu sama, mulai dari individu baru hingga dewasa. Kemudian bereproduksi hingga mati.
Tahapan Siklus Hidup dari Ular
1. Telur
Ular betina akan menyimpan sperma untuk tetap berada pada saluran telur yaitu selama 1-2 bulan. Beberapa ular ada yang bertelur dan mengeluarkan telurnya di luar, tapi ada juga yang menahannya di dalam tubuhnya hingga menetas. Ular muda keluar dari cangkangnya dengan menggigitnya.
2. Ular Dewasa
Setelah ular remaja muncul, mereka mencapai kematangan dalam waktu 2-4 tahun. Ular akan mengalami penggantian kulit. Penggantian kulit bertujuan untuk menghilangkan kulit dan menyingkirkan bakteri dengan diganti oleh kulit baru.